Belajar Literasi di Program Oprec Komunitas ODOP

Posting Komentar

oprec odop dan pantun

Selama lebih kurang dua bulan mengikuti program Oprec komunitas One Day One Post -ODOP-, banyak ilmu yang telah diberikan, banyak kenangan yang tak akan hilang. 

Semoga silaturahmi ini akan terus terjaga dalam ragam berbagi ilmu di bidang literasi.


Pantun Untuk ODOP


Jalan-jalan ke Sukabumi
Bertemu Kang Ibrahim bertebal alis
Jika kamu peduli literasi
Yuk mari belajar menulis

Ke Semarang membeli Dop
Bertemu mas Martin dan mbak Marita
Yuk bergabung bersama ODOP
Agar biasa menulis dan membaca

Gus Syaif ke toko baja
Mbak Nimas membuat epilog
Di ODOP ada apa saja?
Yang keren ada Squad Blog!

Kak Flo anak Jaksel yang Top
Mbak Sakifah  ahli Ekonomi
Terima kasih keluarga besar ODOP
Semoga selalu sehat nan bestari

Terima Kasih

Terima kasih kepada seluruh keluarga besar ODOP yang telah memberikan banyak ilmu kepenulisan kepada seluruh peserta Oprec. Semoga setelah diterima resmi dan menjadi bagian dari ODOP, dapat terus belajar menimba ilmu. 

Kelak, juga semoga dapat mengikuti jejak kebaikan di ODOP, dengan membagikan pengalaman kepenulisan, sebagai bentuk kecil sumbangsih diri pada dunia literasi di bumi pertiwi.

Related Posts

Posting Komentar