Outing Class Artinya Apa? Ini Dia Definisi dan Manfaatnya

Posting Komentar
outing class artinya apa

Setelah di pekan kemarin Si Sulung ikut lomba panahan mewakili sekolah bersama teman-temannya di ekstrakurikuler panahan, pekan ini agenda lain yang diikuti di sekolahnya adalah outing class ke Museum Palagan Bojongkokosan, Kabupaten Sukabumi. By the way, outing class artinya apa, ya? Apa pula manfaat dari outing class ini? Yuk kita bahas satu persatu!

Outing Class Artinya Apa?

Outing Class secara bahasa artinya belajar di luar kelas. Dalam definisi lebih jelas outing class dimaknai sebagai kegiatan belajar mengajar yang diadakan di luar kelas. Outing class bisa dilakukan di luar kelas yang masih berada di lingkungan sekolah seperti lapangan, halaman, atau taman sekolah. Selain itu outing class juga bisa dilakukan di luar lingkungan sekolah ke tempat yang sesuai dengan materi ajar dalam kurikulum sekolah.

Di sekolah Si Sulung outing class ini menjadi salah satu program tahunan dengan destinasi outing class yang berbeda-beda. Pada tahun ini tujuan outing class-nya adalah Museum Plagan Bojongkokosan yang berada di Kabupaten Sukabumi. Tempat ini dipilih karena mengandung unsur pembelajaran sejarah tentang bagaimana para pahlawan dari Sukabumi merebut kemerdekaan dari para penjajah dan bagaimana mereka mempertahankan kemerdekaan dari rongrongan yang datang dari luar maupun dalam negeri sendiri.

Manfaat Outing Class

manfaat outing class

Pada dasarnya semua tempat di bumi kita adalah kelas belajar yang luas yang dapat dimanfaatkan untuk belajar. Untuk itu penting memahami bahwa sekolah bukan selalu berada di ruangan kelas dengan mendengarkan guru memberikan materi ajarnya saja, tetapi sekali-kali penting untung ke luar kelas dan belajar langsung dari tempat-tempat yang mempunyai korelasi dengan materi ajar.

Manfaat outing class ini sangat banyak untuk para pelajar. Beberapa di antaranya adalah:

1. Melatih Kemandirian Siswa

Melihat dokumentasi yang dikirim wali kelas ke grup WA orang tua tentang kegiatan outing class ini tampak sangat terlihat bahwa anak-anak belajar mandiri. Mereka belajar menelaah setiap benda yang mereka lihat di museum dan mencatat secara mendiri hal-hal krusial untuk dilaporkan kelak, sekali-kali mereka juga bertanya kepada guide museum untuk meminta informasi yang lebih jelas tentang foto, patung, dan benda-benda lainnya di museum.

2. Mengembangkan Sifat Empati

Di sekolah Si Sulung rombongan belajar untuk kelas 6 ada 4. Dua kelas putra dan dua kelas putri. Sewaktu kegiatan outing class ini semua siswa disatukan di satu tempat yang sama. Di sana mereka belajar berempati ketika bertemu dengan teman-teman yang berbeda kelasnya sehari-hari dan diharapkan berkembang sifat baiknya untuk selalu menghargai dan menghormati tidak hanya teman-teman yang berbeda kelas, namun juga siswa dari sekolah lain yang bertemu di tempat yang sama.

3. Menumbuhkan Rasa Percaya Diri

Di acara outing class anak-anak dilatih untuk lebih percaya diri. Mereka belajar untuk berinteraksi dan juga bertanya kepada pemandu museum tentang informasi-informasi yang dibutuhkan. Selain acara formal outing class, dalam program ini juga para guru menyisipkan permainan sambil menunggu makan siang. Para pelajar belajar untuk lebih percaya diri dengan memperlihatkan kekompakan timnya, berekspresi, dan mengeluarkan potensi yang mereka miliki. 

4. Belajar Merelasikan Teori dan Fakta di Lapangan

Belajar di luar kelas akan membuat anak lebih memahami materi ajar yang mereka terima karena mereka akan belajar menganalisa kesamaan materi di kelas dengan fakta-fakta yang mereka temukan di lapangan saat outing class. Saat anak-anak outing kelas ke Museum Palagan Bojongkokosan mereka belajar dengan melihat langsung tentang perjuangan kemerdekaan melalui foto-foto, diorama, bahkan film yang ada di museum tersebut. Dari sana mereka akan belajar merelasikan dengan teori-teori yang telah diterima di kelas dan jelas ketika bertemu benang merah antara teori dan fakta ini akan membuat mereka lebih mengerti dengan apa yang sedang mereka pelajari.

5. Potensi Siswa Semakin Berkembang

Kegiatan outing class didesain acaranya untuk membuat potensi siswa semakin berkembang. Dimulai dari keberangkatan dengan timnya masing-masing, meraka akan belajar manajemen oranisasi di mana mereka belajar mengorganisir agar timnya lengkap tanpa kekurangan apapun dari perlengkapannya dan bagaimana agar selama perjalanan bisa lancar dan juga nyaman. Selain itu di tempat tujuan outing class juga potensi komunikasi para siswa diuji dengan berinterkasi dan tanya jawab dengan pemandu museum yang akan membuat mereka semakin berkembang dalam hal public speaking.

Mengapa Ada Kegiatan Outing Class?

outing class SD

Dengan banyaknya manfaat dari kegiatan outing class ini jelas dapat menjawab pertanyaan mengapa ada kegiatan outing class di sekolah. Kemudian jika ada pertanyaan apakah outing class ini wajib? Sebenarnya tidak. Kebijakan untuk mengadakan atau meniadakan kegiatan outing class diserahkan kepada satuan pendidikan masing-masing.

Jika terhambat dengan masalah keuangan untuk transportasi dan juga akomodasi di tempat outing class maka program ini tetap bisa tetap berjalan dengan disiasati tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun, misalnya dengan mengadakan program outing class di sekitar lingkungan sekolah atau di luar sekolah yang tidak jauh jaraknya yang tidak membutuhkan alat transportasi. Yang terpenting tempat outing class mempunyai korelasi dengan materi ajar yang diberikan guru di kelas.

Maka memang penting dibutuhkan kreatifitas sekolah yang dalam hal ini guru dalam membuat program outing class dengan menyesuaikan kondisi siswa dan juga lingkungan sekitar. Dari sana panitia sekolah bisa membuat kebijakan dalam kemasan program outing class yang tetap memberikan pengalaman belajar yang berkesan di luar kelas bagi anak-anak sekolah. 

Related Posts

Posting Komentar