Alternatif Pilihan Hotel Bintang 5 di Jakarta untuk Wedding Ceremony

1 komentar
Hotel Bintang 5 di Jakarta untuk Wedding

Mengadakan acara seremonial pernikahan di hotel kini menjadi salah satu alternatif pasangan muda dalam mengikat janji sehidup semati. Untuk yang memiliki anggaran cukup, hotel bintang 5 di Jakarta untuk wedding pun tak masalah karena memang Jakarta memiliki hotel-hotel yang representatif seperti halnya Kemewahan The Ritz-Carlton Jakarta.

Tentu masih ada beberapa hotel bintang 5 di Jakarta untuk wedding ceremony yang bisa menjadi pilihan alternatif lainnya. Teman-teman yang sedang mencari informasi tentang hotel bintang ini, baca sampai tuntas, ya, karena dalam tulisan ini kita akan membahas beberapa pilihan hotel bintang 5 di Jakarta yang bisa dijadikan tempat untuk acara pernikahan.

Hotel Bintang 5 di Jakarta untuk Wedding Ceremony

Kita tentunya berharap bahwa pernikahan terjadi sekali seumur hidup. Oleh karenanya banyak yang mendesain acara pernikahan bisa meninggalkan kesan tak terlupakan sehingga menjadi motivasi untuk selalu menjaga keutuhan dalam membina rumah tangga

Teman-teman yang sedang persiapan untuk proses pernikahan dan resepsinya pasti banyak disibukan dengan berbagai hal agar acara suci ini dapat berjalan dengan lancar. Salah satu yang menjadi persiapannya tentu saja tempat untuk mengadakan proses sakral tersebut.

Dari sekian banyaknya pilihan untuk acara pernikahan, hotel menjadi salah satu alternatif yang bisa dipilih. Dengan budgetting yang cukup, memilih hotel bintang 5 bisa menjadi pilihan yang cocok untuk acara pernikahan lebih elegan dan memberi kesan mewah.

Jakarta memiliki deretan hotel bintang 5 yang lumayan banyak sehingga kita bisa mempunyai beberapa pilihan sebelum akhirnya memutuskan mana yang cocok dengan selera dan anggaran yang kita siapkan. Beberapa di antaranya akan kita bahas pada tulisan kali ini, mudah-mudahan bisa menjadi pencerahan untuk teman-teman yang sedang mencari informasi hotel bintang 5 di Jakarta untuk acara pernikahan.

1. The Ritz-Carlton Jakarta

Salah satu pilihan untuk menggelar acara pernikahan di hotel bintang 5 Jakarta adalah di The Ritz-Carlton Jakarta. Hotel ini disebut sebagai salah satu hotel bintang 5 terbaik di Jakarta yang menawarkan pengalaman terbaik dengan layanan kelas dunia untuk segala kebutuhan, termasuk untuk acara pernikahan, bulan madu, staycation, bahkan untuk bisnis juga sangat bisa.

Untuk acara pernikahan besar di The Ritz-Carlton Jakarta, kita bisa memilih yang berlokasi di SCBD, Jakarta Selatan karena hotel ini memiliki ballroom yang dapat memuat tamu sampai 7.000 orang. Bahkan ballroom The Ritz-Carlton ini dinobatkan sebagai ballroom terbesar di Asia.

Mengadakan acara pernikahan di ballroom The Ritz-Carlton Jakarta akan meninggalkan kesan mewah dan elegan. Betapa tidak, ruangan ballroom ini memiliki ketinggian ceiling 9 meter dan ruanggannya sangat luas tanpa ada pilar-pilar di bagian tengah-tengahnya sehingga menambah kesan megah ketika berada di dalamnya.

Untuk teman-teman yang tertarik mengadakan pernikahan di ballroom The Ritz-Carlton bisa menanyakan langsung ke bagian layanan konsumen di alamat lengkapnya Jalan Jendral Sudirman Kav 52-53, Kebayoran Baru, Senayan, Jakarta.

2. Grand Hyatt Jakarta

Pilihan lainnya untuk tempat acara pernikahan adalah di hotel bintang 5, Grand Hyatt Jakarta. Hotel ini berlokasi di Jalan M. H. Thamrin Kav. 28-30, Thamrin, Jakarta Pusat, Jakarta, Indonesia, 10350. 

Grand Hyatt Jakarta memiliki ballroom yang cocok untuk tempat acara penikahan. Luas ballroom-nya sendiri lebih kurang 700 meter persegi dan dapat menampung tamu sampai kisaran 800 orang.

kalau mau sekalian menghabiskan waktu bulan madu di Grand Hyatt juga bisa menjadi pilihan, karena Grand Hyatt Jakarta memiliki 415 pilihan kamar dan suite mewah yang akan memberikan pengalaman tak terlupakan menginap di jantung Kota Jakarta.  

3. The Sultan Hotel & Residence Jakarta

The Sultan Hotel & Residence Jakarta menawarkan beberapa opsi tempat untuk acara pernikahan. Jadi kita bisa menyesuaikan dengan tema acara dan juga anggaran yang tersedia. Beberapa pilihannya antara lain:

  • Golden Ballroom cocok untuk acara pernikahan besar dan mewah. Ruangan ballroom-nya bisa menampung tamu sampai 2.000 orang dengan konsep standing party atau cocktail party.
  • Lagoon Garden untuk acara pernikahan dengan tema outdoor. Tamu yang bisa diundang untuk konsep outdoor di Lagoon Garden bisa menyesuaikan mulai dari 300 orang sampai 2.000 orang.
  • Kudus Hall untuk acara pernikahan intimate yang hanya mengundang keluarga dan orang-orang terdekat saja dengan kapasitas 100 sampai 300 tamu.
Alamat The Sultan Hotel & Residence Jakarta ada di Jalan Gatot Subroto, Kebayoran Baru, Senayan, Jakarta.

4. Hotel Mulia Senayan

Deretan hotel mewah bintang 5 selanjutnya yang bisa menjadi pilihan untuk acara sakral pernikahan adalah Hotel Mulia di bilangan Senayan, Jakarta. Hotel ini memiliki grand ballroom terluas di Jakarta yang bisa menampung tamu sampai 4.000 orang.

Hotel Mulia banyak dipilih oleh pasangan muda yang memiliki anggaran cukup untuk acara pernikahan mewah karena memang grand ballroom di Hotel Mulia ini memberikan kesan mewah dan elegan dalam sentuhan arsitektur di setiap sudut ruangnya. 

Jika berminat mengadakan acara pernikahan mewah di Hotel Mulia bisa langsung berkonsultasi ke bagian layanan konsumen di alamat lengkapnya Jalan Asia Afrika Senayan, Kebayoran Baru, Senayan, Jakarta, Indonesia, 10270.

5. Raffles Jakarta 

Untuk teman-teman yang ingin mengadakan acara resepsi pernikahan dengan tema cocktail party, ballroom di Hotel Raffles Jakarta bisa sekali dijadikan pertimbangan. Ini karena ballroom di Raffles Jakarta memang hadir dengan konsep venue mewah yang bisa menampung tamu sampai 3.000 orang untuk konsep acara cocktail party.

Alamat Raffles Jakarta ada di bilangan Mega Kuningan. Tepatnya di Ciputra World 1, Jalan. Prof. DR. Satrio Nomor. Kav 3 5, Jakarta 12940, Kuningan, Setiabudi, Jakarta. 

Yang Mana Pilihan Hotel Bintang 5 di Jakarta untuk Wedding Teman-teman?

Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Jakarta untuk Wedding

Di antara sekian pilihan hotel bintang 5 di Jakarta untuk wedding ceremony, yang mana pilihan teman-teman? Dari mulai kemewahan The Ritz-Carlton Jakarta, wedding intimate di Kudus Hall Sultan Hotel & Residence, sampai cocktail party di Raffles Jakarta, semuanya tersedia.

Jika masih bingung dengan banyaknya pilihan, maka sesuaikanlah dengan tema acara pernikahan yang kita inginkan dan jangan lupa sesuaikan juga dengan anggaran yang tersedia. Ingat, jangan sampai besar pasak daripada tiang, bisa jadi susah nantinya.

Oh iya, tidak lupa untuk pasangan yang sedang bersiap-siap menapaki langkah untuk membina sebuah keluarga, teriring doa semoga seluruh persiapannya dilancarkan, menjadi pernikahan yang abadi dan menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warohmah. Aamiin.

Related Posts

1 komentar

  1. semuanya bagus-bagus dan kalau aku dikasih pilihan, pastinya bingung juga mau pilih dimana. Dan tergantung jumlah undangan juga untuk menyesuaikan dengan kapasitas hallnya

    BalasHapus

Posting Komentar